Cara Menghilangkan Malware dengan Malicious Software Removal Tool

Malicious Software Removal Tool (MRT) 

Sebagian besar diantara kita, mungkin masih banyak yang belum tau bahwa operating system Windows memiliki anti virus bawaan yang berguna untuk me-remove malware namun anti virus tersebut tidak se-populer dengan anti virus yang telah ada. Meskipun tool ini banyak yang belum familiar menggunakannya namun nyatanya cukup efektif untuk menghilangkan malware. Nama tool tersebut adalah Malicious Software Removal Tool (MRT) namun software tersebut bukanlah pengganti dari antivirus yang sebelumnya sudah kita kenal. Tool ini hanya berguna untuk menghilangkan malware dan bukanlah sebagai sistem pertahanan komputer (Computer Defense System).  Malware itu sendiri adalah sebuah program komputer atau yang sengaja dirancang (by design) atau dibuat dengan tujuan jahat yaitu merusak sistem komputer, jaringan, atau server. Istilah malware ini merupakan gabungan dari kata malicious (berbahaya) dan software (perangkat lunak) sehingga bila digabungkan dua buah kata tersebut dapat disingkat menjadi malware atau kepanjangan dari kata malicious software

Manakala komputer atau laptop terinfeksi malware, kita bisa mencoba menghilangkan malware tersebut dapat menggunakan MRT karena tool tersebut dapat melakukan scan dan menghilangkan malware.

Malware sering kali menyerang komputer atau laptop Windows yang memiliki sistem keamanan yang lemah. Beruntungnya di Windows 8 dan versi diatasnya juga ada anti virus bawaan yaitu Windows Defender yang melindungi kamu dari serangan-serangan malware. Pengguna Windows memang sangat rawan terkena serangan malware dan virus, salah satu cara mencegahnya dengan mengggunakan Antivirus yang up-to-date.

Sejatinya tool MRT ini di-update hanya setiap sebulan sekali pada saat terhubung ke jaringan dan didistribusikan melalui Windows Update tidak seperti antivirus lainnya diperbarui setiap hari setiap kali terhubung dengan internet. MRT merupakan sebuah software gratis dari Microsoft Windows dan sangat membantu untuk menghapus perangkat lunak berbahaya yang telah terinfeksi virus tertentu dari komputer yang menjalankan sistem operasi Windows, termasuk semua versi Windows mulai dari windows 7, 8, 9, 10 dan 11 Windows pendahulunya. Tools ini tidak secara otomatis berjalan karena harus diaktifkan dahulu dan menghilangkan perangkat lunak berbahaya yang sudah terinfeksi oleh virus. Ketika proses deteksi dan penghapusan selesai, alat ini akan memberikan sebuah laporan yang menjelaskan hasil scan.

Komputer yang terhubung ke jaringan internet memang sangat rentan sekali terkena malware karena salah satu pintu gerbang (gatewaypenularannya adalah melalui internet. Siapa pun punya potensi yang sama untuk terserang malware pada saat terhubung ke jaringan internet. Lazimnya malware bisa masuk ke komputer melalui file-file download (unduhan) dari browser (search engine) yang kita gunakan. So, kalau sudah demikian kita harus ektra hati-hati ketika surfing, browsing dan searching di internet.

Cara menghilangkan virus di laptop dengan cepat :

  • Pertama tekan Windows + R, kemudian ketik mrt lalu OK. Jika windows nya tidak ada MRT, maka harus dinstall terlebih dahulu, kebetulan penulis menggunakan OS Windows 11 :


  • Kemudian tampil "welcome to the Microsoft Windows Malicious Software Removal Tool" lalu klik Next :


  • Kemudian pada tampilan scan type pilih full scan :


  • Setelah diklik Next kemudian tunggu prosesnya hingga 100% :

  • Tunggu hingga scan-nya selesai 100 % namun disarankan bila men-scan menggunakan tool MRT ini dilakukan pada waktu senggang pada saat komputer tidak digunakan untuk bekerja karena sangat memakan waktu relatif lama bila menggunakan pilihan full scan sehingga dikuatirkan dapat mengganggu pekerjaan :

  • Tampilan setelah selesai, terakhir klik finish :



Referensi : https://www.omkris.com/2012/09/lengkapi-antivirus-mu-dengan-software.html

 

https://www.corat-coretantanganregasaputra.blogspot.com

Comments

Popular posts from this blog

Kisah Perjalanan Mudik Lebaran by rega

Tips Menghilangkan Rasa Pahit pada Daun Pepaya Ala Orang Tua Zaman Dahulu (Zadul)

JAUHILAH KEBIASAAN MENGUMPAT ATAU MENGGUNJING

Mencari Ridho Allah SWT vs Mencari Ridho Manusia

Akhir Hayat Manusia Ditentukan Oleh Kebiasaannya

PERINGATAN ISRO’ MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW DI TPA AL-BAROKAH

Muli Mekhanai dan Duta Kopi Lampung Barat 2015

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat periode 2012-2017